Pasar Imlek, Salah Satu Upaya Menonjolkan Semangat Keberagaman Bangsa

oleh -271 views

Seputarmuria.com, PATI – Wakil Bupati Pati Saiful Arifin resmi membuka pasar Imlek Bumi Mina Tani, hari ini, Jumat (17/1/2020) sore.

Masyarakat pun sontak berdatangan. Dalam sekejap, para pengunjung pun langsung mengelilingi puluhan stan yang didirikan di kompleks Pecinan Pati, tepatnya di sekitar Kelenteng Hok Tik Bio.

Ada kurang lebih 90 stan dalam Pasar Imlek tersebut. Puluhan stan tersebut menyediakan berbagai produk, mulai dari macam – macam kuliner, karpet, pakaian, dan mainan anak. Pada seremoni pembukaan, ada pula penampilan kesenian barongsai.

Dalam kesempatannya, Wabup Saiful Arifin selaku pemerintah daerah menyampaikan bahwa pihaknya merasa berterima kasih dengan adanya Pasar Imlek dalam rangka memeriahkan tahun baru Imlek 2571 ini.

“Selain memberi hiburan pada masyarakat, event yang akan digelar hingga 26 Januari mendatang ini juga mampu mewadahi UMKM”, ujarnya.

Safin berharap, dalam momen perayaan Imlek ini, semangat keberagaman bangsa bisa ditunjukkan demi kemajuan daerah.

“Nilai-nilai Pancasila kita pertahankan. Gotong-royong dan kerja sama. Mari kita bangun Kabupaten Pati. Tanpa kebersamaan ini tidak bisa kita lakukan,” jelasnya.

Sementara itu, Ketua Umum Kelenteng Hok Tik Bio Pati Eddy Siswanto menjelaskan, Pasar Imlek ini merupakan bagian dari perayaan Imlek 2020.

Selain Pasar Imlek ini, di samping ritual peribadatan, ada pula kegiatan lain dalam rangka memeriahkan Imlek. Di antaranya, pada 24 Januari mendatang, Kelenteng akan membagikan dua ton kue keranjang pada masyarakat. Kemudian, pada 25 Januari, akan ada kirab budaya lintas agama.

“Nanti juga ada kirab (patung) dewa. Tujuannya untuk mendoakan kesejahteraan rakyat di Pati. Selain itu, karena di Pati sedang banyak bencana, mudah-mudahan Tuhan Yang Mahakuasa memberi keselamatan pada rakyat Pati dan Indonesia pada umumnya,” pungkasnya. (Er)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *