Nuansa Suka Cita dalam Momen Sweet Seventeen RS Mitra Bangsa

oleh -387 views

Seputarmuria.com, PATI – Memperingati ulang tahunnya yang ke-17, RS Mitra Bangsa hari Rabu, (11/3/2020) kemarin menggelar tasyakuran dalam bingkai kesederhanaan namun penuh nuansa suka cita.

Di momen berbahagia itu pula, RS Mitra Bangsa berupaya untuk selalu berkomitmen memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.

Selain itu, dalam momen sweet seventeen tersebut, RS Mitra Bangsa mendapat kado emas yaitu dengan berhasil memperoleh akreditasi paripurna bintang lima dari Komite Akreditasi Rumah Sakit (KARS) belum lama ini.

Owner RS Mitra Bangsa Imam Suroso mengucapkan rasa syukur sebanyak – banyaknya dalam momen ulang tahun rumah sakitnya tersebut.

”Alhamdulillah rumah sakit ini sudah mendapat predikat bintang lima. Penilaian tertinggi untuk sebuah rumah sakit. Sudah pasti kami selalu berupaya memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat Pati khususnya, dan masyarakat sekitar lainnya. RS Mitra Bangsa harus melayani dengan setulus hati kepada masyarakat,” ujar Imam Suroso.

Imam Suroso yang sekaligus anggota Komisi IX DPR RI ini pun tak lupa memberikan apresiasinya pada seluruh karyawan.

“Terima kasih pada para dokter, para tenaga medis, yang sudah bekerja keras dan sebaik-baiknya hingga akhirnya rumah sakit ini mendapat nilai paripurna”, ucapnya.

Kegiatan tasyakuran ini merupakan puncak acara sweet seventeen RS Mitra Bangsa. Sebelumnya beberapa acara telah digelar dalam menyambut peringatan ulang tahun. Seperti lomba-lomba, seminar hingga sepeda santai dan launching klub sepeda RS Mitra Bangsa.

Sementara itu, Direktur RS Mitra Bangsa, Sugeng Ristanto mengungkapkan, dim omen ulang tahun ini semangatnya akan terus berbenah mewujudkan pelayanan rumah sakit yang optimal. ”Nanti ada pengembangan-pengembangan pelayanan. Termasuk juga menambah klinik-klinik yang ada,” kata Sugeng.

Menurutnya, sumberdaya dokter di rumah sakitnya cukup melimpah. Mulai dokter spesialis paru, hingga saraf dimiliki rumah sakit yang khas berwarna hijau ini.

”Selain mengembangkan klinik-klinik yang sudah ada, rencananya kami juga akan membuka dua klinik lagi. Seperti asma dan vertigo,” imbuhnya. (Er)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *